Dhira Dahni Beraksi di World Cup Tasters Championship 2021

20 May 2022

PEMENANG Indonesia Cup Taster Championship (ICTC) 2021 Dhira Dahni kembali beraksi. Kali ini, ia berkompetisi di World Cup Tasters Championship (WCTC) 2021 di HostMilano, Milan, Italia, yang diselenggarakan pada 23-26 Oktober. Meski sedikit tegang, Dhira memberikan yang terbaik bagi dirinya dan Indonesia.

 

Kesempatan emas itu ia dapatkan setelah memenangi ICTC 2021 yang diselenggarkan pada Maret lalu di gedung Half Patiunus, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Sejak saat itu, peserta asal Bali ini mulai mempersiapkan diri berlatih untuk ajang WCTC 2021.

 

Di WCTC 2021, Dhira bersaing dengan lawannya, Ethem Manav dari Turki. Sebelum memulai kompetisi, Dhira dan Ethem sempat diwawancarai. Ia terlihat sedikit gugup karena hari yang ditunggu-tunggu akhirnya tiba. Dhira mengaku telah menggeluti dunia kopi selamat empat tahun sejak akhir 2017.

 

Kompeitisi dimulai. Di atas meja terdapat 24 cangkir kopi yang dibagi dalam delapan bagian (setiap bagian terdiri dari tiga cangkir). Begitu waktu dimulai, Dhira yang mengenakan setelan kemeja putih, celana bahan hitam, dan jam tangan kasual langsung mencicipi kopi paling ujung. Kedua terlihat begitu berkonsentrasi pada cangkir mana yang harus mereka tebak. Ketegangan di ajang WCTC semakin terasa seiring waktu yang terus berjalan pada layar besar di belakang para peserta.

 

Dhira Dahni Berhasil Taklukan Panggung World Cup Tasters Championship 2021

Dhira Dahni melawan Ethem Manav dari Turki. (Foto: YouTube/Andi Soegiarto)

 

Para pendukung dari Indonesia memberikan semangat kepada Dhira melalui kolom komentar live streaming di situs World Coffee Championships. Di 30 detik pertama, Dhira masih fokus mencicipi kopi dan belum memindahkan cangkir ke depan. Setiap kopi ia cicipi berkali-kali untuk memastikan itu merupkaan tebakan yang benar. Di waktu 1 menit 12 detik, Dhira akhirnya memindahkan satu cangkir pertama ke depan.

 

Dhira selesai menebak semua cangkir dalam waktu 4 menit 30 detik. Tepuk tangan para penonton menemani Dhira sambil berjalan ke belakang. Di sisi lain, Ethem Manav menebak semua cangkir dalam waktu 7 menit 37 detik.

 

Dhira Dahni Berhasil Taklukan Panggung World Cup Tasters Championship 2021

Peringkat sementara World Cup Tasters Championship 2021. (Foto: screenshot)

 

Tak butuh waktu lama, pembawa acara langsung menghampiri kedua peserta untuk melihat tebakan mana yang benar. Setiap cangkir yang diangkat tentu membuat deg-degan untuk para peserta. Apabila ada tanda lingkaran merah, itu berarti tebakan yang benar. Sayangnya, Dhira hanya mampu menebak dua dari delapan gelas.

 

Posisi lima besar saat ini diraih Freda Yuan (Britania Raya) benar delapan dalam waktu 4 menit 17 detik, Ilia Khlyzov (Rusia) benar delapan dalam waktu 4 menit 24 detik, Jose Maria Gomez Mora (Kosta Rika) benar delapan dalam waktu 5 menit 52 detik, Kyoungha (Charlie) Chu (Australia) benar delapan dalam waktu 6 menit 46 detik, dan Denes Rajmond (Jerman) benar delapan dalam aktu 7 menit 19 detik. (and)

Related News